Selebrasi 19 Tahun Geluti Industri Musik, D’Masiv Rilis Album TIME

- Penulis

Sabtu, 12 Maret 2022 - 12:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

D'Masiv baru saja merilis album TIME untuk merayakan 19 tahun perjalanannya di industri musik dengan menggandeng beberapa musisi lain. (Foto: Dok. Musica Studios)

D'Masiv baru saja merilis album TIME untuk merayakan 19 tahun perjalanannya di industri musik dengan menggandeng beberapa musisi lain. (Foto: Dok. Musica Studios)

“Ada tentang pertaruhan, cinta, keberuntungan, harapan, kejayaan. Semua kami tuangkan di cover album ini,” tambah Rian.

Karakter musik D’Masiv juga cukup berubah di album TIME ini. Menurut Rama, album kali ini terasa begitu kontras dengan album D’Masiv yang lain. Pada album ini, nuansa musiknya lebih rapat dan groove.

Rasa yang berbeda ini didukung suara drum Wahyu yang sepenuhnya diisi secara elektronik tanpa drum akustik, sehingga lagu-lagu seperti “Lagu Untukmu”, “Waktu yang Menjawab”, “Terlalu Tinggi”, “Perawan”, dan “Perempuan Tangguh” terdengar segar tanpa kehilangan ciri khas musik D’MASIV yang mudah diterima telinga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh D'MASIV BAND (@dmasivbandofficial)

Sejalan dengan perubahan warna itu, D’Masiv untuk pertama kalinya bekerja sama dengan vocal director Rayen Pono dan berhasil menghadirkan warna R&B dalam vokal Rian.

Dalam proses kerja sama ini secara tak terencana tercipta pula lagu “Sahabat Jadi Kekasih” yang dihidupkan oleh Rian, Rayen dan Regina Poetiray dari Geisha. Terdapat juga kolaborasi dengan nama-nama lain seperti sang legenda Fariz RM pada lagu “Kau yang Tak Pernah Tahu”, serta Feel Koplo dan duo DJ dangdut yang melebur dengan pas di lagu “Besok”.

Tak hanya sampai disitu, D’Masiv turut menggandeng Fiersa Besari dalam lagu “Sinema”. Bahkan album ini melahirkan lagu pertama D’Masiv yang sepenuhnya dinyanyikan dalam Inggris bersama rapper Qorygore dengan judul “Side by Side”.

Baca Juga :  Ziva Magnolya Ungkap Rasanya Tak Dihargai oleh Orang Tersayang di Single Cukup

D’Masiv berharap TIME dapat menjadi album yang sangat bermakna, baik untuk mereka sendiri maupun untuk para Masivers dan penikmat musik lainnya.

“Kami ingin album ini menjadi warisan untuk D’MASIV sendiri dan anak cucu kami. Harapannya, album ini tidak hanya menemani hidup kalian, tapi juga menjadi sesuatu yang bisa kalian omongkan terus sampai kapan pun. Menjadi cerita untuk kalian ceritakan lagi ke generasi yang akan datang juga,” tutup Rian.

Berita Terkait

Gading dan Gisel Akhirnya Resmi Rujuk di Film Modual Nekad
Rachel Amanda Akui Stres saat Akting Stand Up di Film Suka Duka Tawa
Sering Viral, Juicy Luicy Akui Medsos Sangat Berperan Besar bagi Karier
Hello Fello City 2025 Sukses Beri Hiburan dan Tingkatkan Literasi Digital Anak Muda
Hello Fello City 2025 Bakal Hadirkan Pamungkas, Reality Club, hingga Kahitna
Rayakan Ultah ke-24, Tiara Andini Rilis Edelweiss sebagai Album Kedua
Setelah Nikah, Angga dan Shenina Hadapi Masalah Pasutri di Film Dopamin
Nicholas Saputra Hadapi Musibah dan Trauma di Film Tukar Takdir

Berita Terkait

Selasa, 23 Desember 2025 - 14:43 WIB

Gading dan Gisel Akhirnya Resmi Rujuk di Film Modual Nekad

Sabtu, 20 Desember 2025 - 13:57 WIB

Rachel Amanda Akui Stres saat Akting Stand Up di Film Suka Duka Tawa

Senin, 24 November 2025 - 21:56 WIB

Sering Viral, Juicy Luicy Akui Medsos Sangat Berperan Besar bagi Karier

Senin, 17 November 2025 - 22:19 WIB

Hello Fello City 2025 Sukses Beri Hiburan dan Tingkatkan Literasi Digital Anak Muda

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 21:33 WIB

Rayakan Ultah ke-24, Tiara Andini Rilis Edelweiss sebagai Album Kedua

Berita Terbaru