Keisya Levronka Rilis Jadi Kekasihku Saja Sebagai Single Perdana

- Penulis

Jumat, 31 Juli 2020 - 15:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keisya Levronka akhirnya menjawab penantian panjang dari para penggemarnya dengan merilis single perdana yang diberi judul

Keisya Levronka akhirnya menjawab penantian panjang dari para penggemarnya dengan merilis single perdana yang diberi judul "Jadi Kekasihku Saja". (Foto: Dok. Universal Music Indonesia)

Raria.id – Keisya Levronka mulai menunjukkan eksistensinya di industri musik Tanah Air dengan merilis single perdananya yang diberi judul “Jadi Kekasihku Saja”.

Diproduksi di bawah naungan label rekaman Universal Music Indonesia, single ini menjadi penanda awal perjalanan karier penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim kesepuluh itu di dunia tarik suara.

Baca Juga :  Akhiri Tahun 2020, RAN Rilis Single Orang yang Paling Kubenci

Dikutip dari siaran pers yang diterima Raria.id, Jumat (31/7/2020), Keisya menggandeng salah satu komposer kenamaan, Bemby Noor. Mereka mengusung musik pop yang ceria dan manis sebagai unsur utama di single “Jadi Kekasihku Saja”.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Suara manis dari instrumen gitar akustik dan fill in dari keyboard mendominasi aransemen suara single perdana Keisya Levronka ini. Ditambah lagi dengan karakter dan teknik vokal Keisya yang sangat unik, menjadikan “Jadi Kekasihku Saja” sebagai lagu yang easy listening dan mudah dinikmati.

 

View this post on Instagram

 

YYYASSSSSSS! single perdanaku #JadiKekasihkuSaja sudah bisa kalian dengerin di semua platform musik rek!😭 SENENGGGGNYAAAAA KEBANGETAN I HOPE YOU LIKE IT! XOXO stream sekarang di @spotify @spotifyasia @applemusic @langitmusik @jooxid @youtubemusic dan tonton video liriknya di youtube yaaaaa #KeisyaLevronka #NewSingle #Debut #Hits #Music #Trending

A post shared by @ keisyalevronka on

Berita Terkait

Elsa Japasal Ungkap Pengalaman dan Serunya Film Jodoh 3 Bujang
Bryan Domani Debut Jadi Produser di Film Tak Ingin Usai di Sini
Rasvara Fest 2025 Sukses Hibur Malang dengan Penampilan Bernadya, Hindia, hingga Vierratale
Totalitas Niken Anjani Belajar Mantra Jawa Demi Film Penjagal Iblis: Dosa Turunan
Chicco Jerikho Jadi Ayah yang Penuh Trauma dan Tekanan di Film Perang Kota
Pengepungan di Bukit Duri: Joko Anwar Sindir Gagalnya Sistem Pendidikan Indonesia
Acha Septriasa Mengaku Kewalahan Perankan Karakter di Film Qodrat 2
Kiesha Alvaro Akui Sempat Canggung Beradegan Romantis di Film Komang